Mengamati Kehidupan Liar di Australia


Australia (hellotravel.com)

MENGAMATI kehidupan satwa liar merupakan salah satu nilai jual utama pariwisata Australia. Pasalnya, benua ini memiliki hewan-hewan unik yang direservasi di taman nasional yang tersebar di seluruh penjuru Australia.

Bila Anda ingin melihat salah satu hewan terunik di dunia, Platypus, kunjungi New South Wales, tepatnya di Taman Nasional New England, dan tidak jauh dari situ, amati kehidupan liar 120 spesies burung di Taman Nasional Dorrigo. Selain itu ada pula Taman Nasional yang menjadi 'rumah' bagi hampir seperempat dari seluruh spesies burung yang ada di Australia, yaitu Taman Nasional Border Ranges.

Bagi mereka yang tertarik dengan keragaman yang tersembunyi di balik rimbunnya hutan hujan tropis di Queensland. Hutan ini memiliki satwa seperti burung cendrawasih, burung kasuari dan juga kanguru pohon. Masih di Queensland, amati koala di habitat aslinya di Pulau Kangguru.

Australia juga memiliki gurun yang tak kalah menarik untuk urusan mengamati kehidupan liar margasatwa. Gurun Australia menjadi habitat Emu dan juga kangguru yang membentuk populasi aneh di tempat ini. Gurun ini memiliki danau air asin yang hanya muncul saat musim hujan, tempat dimana burung pelikan dan burun camar tinggal dan mencari makan.

Tidak hanya di atas, kehidupan liar alami Australia ternyata juga tersimpan di bawah air, tepatnya di Great Barrier Reef di Queensland, habitat alami dari ribuan terumbu karang dan ikan-ikan tropis yang berwarna-warni. Great Barrier Reef merupakan salah satu spot diving favorit wisatawan mancanegara. Seperti dikutip dari BBC, Kamis (3/11/2011).

Wilayah lain untuk mengamati satwa liar adalah Pulau Tasmania. Pulau ini penuh dengan walabi, wombat dan possum yang memiliki populasi terbesar di pulau ini. Tak ketinggalan Tasmanian Devil atau disebut juga Hyena Australia yang menjadi nama pulau ini.

Dengan begitu banyaknya taman nasional dengan hewan-hewan unik yang tiada duanya, pantaslah bila Australia menjadi tujuan utama bagi wisatawan pencinta margasatwa alam.

0 comments:

Posting Komentar